Syahrini Buka Konser dengan Cerita Perjalanan Karier

Vania Ika Aldida, Jurnalis
Kamis 20 September 2018 21:54 WIB
Syahrini (Foto: Vania/Okezone)
Share :

JAKARTA - Konser tunggal Syahrini bertajuk #10TahunJambulKhatulistiwa Journey of Syahrini telah dimulai. Sekitar pukul 20.30 WIB tadi, pintu pertunjukan di Ciputra Art Preneur nampak ditutup dan menandakan sudah dimulainya acara.

Tampil dengan mengenakan gaun panjang berwarna emas, lengkap dengan cape dan hiasan kepala, Syahrini nampak menyanyikan tiga tembang di album pertamanya secara medley, yakni Bohong, Tatapan Cinta, dan My Lovely. Bahkan ia juga sempat menyapa para penonton di Ciputra Art Preneur yang menyempatkan waktu untuk menyaksikan penampilannya malam hari ini.

(Baca Juga: Pose Bareng Cut Tari hingga Sandra Dewi, Nikita Willy Dinilai Lebih Tua)

(Baca Juga: Video Lucinta Luna Berbikini Makin Heboh)

"Apa kabar Jakarta?," sapa Syahrini sambil berjalan dan digandeng oleh salah seorang penari latar.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya