JAKARTA - Musisi Maia Estianty nampak mengenakan hijab pada acara pengajian pada Senin, 3 September 2018 kemarin.
Gelaran pengajian pun dibuat sebagai maksud atas syukuran pertambahan usia putranya Al Ghazali dan Dul Jaelani yang baru saja berulang tahun.
Kala itu, Maia yang tampil mengenakan hijab bercorak kuning dan biru serta padu padan gamis biru donker. Hal itu membuat ibu tiga anak itu terlihat anggun serta senyuman yang cantik di wajahnya.
"Alhamdulillah kemarin sempat pengajian khataman Al quran di rumah dengan kelompok shalawat. Dan terima kasih untuk doanya untuk anak - anak," tulis Maia.
Penampilan Maia berbalut gamis dengan hijab ternyata mendapat pujian dari netizen. Banyak diantaranya yang mengatakan lebih cantik dibandingkan dengan mengurai rambut indahnya.