"Saya tidak ingin mempercayainya. Saya sangat takut kehilangan segalanya, saya meyakinkan diri sendiri bahwa satu-satunya cara untuk mengatasi ini adalah untuk tidak berurusan dengan ini,” katanya kala itu.
"Sampai saat ini saya hidup dalam penyangkalan dan isolasi dan secara konstan takut seseorang akan mengekspos saya, beban yang terlalu berat untuk dibawa dan saya tidak bisa melakukannya lagi, saya mencari dan menerima perawatan, saya menempatkan orang-orang positif di sekitar saya dan saya kembali melakukan apa yang saya sukai - menulis lagu dan membuat musik," lanjutnya.
Baca Juga: Teror Bom Surabaya Tak Pengaruhi Konser Mariah Carey di Candi Borobudur
Sekedar informasi, belakangan ini diketahui jika Mariah telah menjual cincin tunangannya dengan James Packer yang bernilai USD10 juta atau sekira Rp140 miliar. Namun diketahui jika saat itu, Mariah menjual cincin tersebut dengan harga USD2,1 juta atau sekira Rp29,4 miliar saja.
(edi)