BEKASI - Aksi panggung musisi Yovie Widianto kini mulai berbeda. Dalam beberapa kesempatan, personel band Kahitna itu kini mulai tampil berbeda saat mengajak sang anak, Arsy Widianto ke atas panggung.
Baca Juga: Yovie Widianto: Industri Musik Indonesia Harus Belajar dari K-Pop
Kebersamaan dan kekompakan Yovie Widianto dan Arsy kini sudah memiliki chemistri yang kuat dalam panggung hingga di luar panggung. Bahkan Arsy tak canggung memanggil ayahnya itu dengan sebutan Bro saat mereka tampil atau sekedar latihan bersama.
"Wah, rasanya, seru, seneng, campur-campur. Dulu Arsy cuma nunggu papa doang. Sekarang ikut nyanyi. Sekarang Arsy bisa panggil papa, 'Bro'," kata Arsy seraya tertawa saat ditemui di Kota Cinema Mall (KCM), Jatiasih, Bekasi.
Dalam kesempatan tersebut, Yovie tampil dengan memainkan piano, sedangkan Arsy sebagai vokalis. Namun, Yovie mengaku jikaputranya tersebut tak jarang memainkan piano sambil bernyanyi.
"Arsy, enggak hanya main piano, tapi, nyanyi juga. Saat itu kita main di sebuah mall di Jakarta, Arsy nyanyi," kata Yovie.
Baca Juga: Hindari Dompleng Nama Besar, Yovie Widianto Jauhkan Arsy dari Piano
Yovie menjelaskan jika Arsy sejak kecil memang sudah memiliki bakat bermusik Arsy. Padahal, Yovie sendiri mengaku tidak pernah memaksa sang anak untuk terjun di dunia musik.
"Saya, ibunya anak-anak, nggak mengharuskan anak untuk bisa main musik. Saya yakin, setiap anak punya talent tersendiri. Dan Arsy, memiliki keunikan warna vokalnya," tandas Yovie.
(edi)