Buka Bisnis Kue Kekinian, Nia Ramadhani Bakal Saingi Jessica Iskandar

Adiyoga Priambodo, Jurnalis
Jum'at 02 Februari 2018 19:00 WIB
Share :

JAKARTA - Bisnis kue kekinian yang dijalani pelaku industri hiburan Tanah Air semakin ramai. Mereka kedatangan satu pendatang baru, Nia Ramadhani, yang resmi memperkenalkan Roti Mama Nia sebagai produk dagangnya.

"Roti Mama Nia baru mulai tes market 1 bulan, tapi baru akan ada store fisik di Makassar bulan Maret. Kalau yang di Jakarta kan bisa pakai ojek online ya belinya," kata Nia di Lippo Mall Puri, Jakarta Barat (2/2/2018).

Sebelumnya, sederet artis ternama Tanah Air sudah lebih dulu memperkenalkan bisnis kue kekinian yang mereka hadirkan. Beberapa diantaranya seperti Nagita Slavina dengan Gigieat Cake dan Jessica Iskandar lewat Barack Bakery.

Menariknya, nama terakhir yang disebutkan Nia Ramadhani langsung jadi sorotan. Sebab, Nia dan Jedar diketahui tergabung dalam satu kelompok pertemanan bernama Girls Squad.

Baca Juga: Uya Kuya dan Keluarga Habiskan Waktu Liburan di Amerika Serikat untuk Tidur

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya