"Hyung selalu menjadi hyung keren untuk kita dan lebih dicintai daripada siapa pun. Ketika saya absen dari 2 Days & 1 Night, saya menghubungi semua hyung segera setelah saya tiba kembali di Korea, tapi Joo Hyuk hyung mengira saya mungkin mengalami kesulitan sehingga dia datang untuk melihat saya secara langsung," kenang Jung Joon Young.
"Kamu datang menemui saya ketika saya mengalami masa-masa sulit, tapi saya sangat menyesal karena saya tidak dapat melakukan hal yang sama untukmu. Saya ingin pergi ke makammu secepat mungkin," sambungnya.
Selain itu, 2 Days & 1 Night juga memperlihatkan ucapan selamat yang sempat diberikan oleh Kim Joo Hyuk untuk ulang tahun ke-10. Kekasih Lee Yoo Young ini ingin program tersebut terus mengudara di layar kaca hingga beberapa tahun ke depan.
"Saya berharap para anggota bisa bekerja lebih keras lagi mulai sekarang sehingga program 2 Days & 1 Night tidak harus diakhiri. Saya mengatakan ini setiap saat, tapi saya sangat merindukan acara, dan saya selalu menyemangati para anggota," ujar Kim Joo Hyuk.
Seperti yang diberitakan sebelumnya, Kim Joo Hyuk menghembuskan nafas terakhirnya akibat kecelakan hebat pada 30 Oktober 2017. Sang bintang tutup usia sekira pukul 06.00 sore waktu setempat usai dilarikan ke rumah sakit terdekat.
(aln)