"Banyak membuat film menarik, seperti The Avengers, adalah jalan ceritanya dan Fast and Furious tidak berupaya untuk bersaing dengan jalan cerita yang berat dan berbelit. Ini tentang mobil yang saling bertabrakan satu sama lain dan ok saja untuk menikmatinya," tambah Dhillon.
"Rangkaian ini tidak berupaya untuk menjadi sesuatu. Pada akhirnya dari bawah hingga ke atas, tidak ingin menjadi serius," tambahnya.
Selain itu, menurut Dhillon lagi, rangkaian Fast and Furious selalu menarik bintang-bintang besar dengan tampilnya Charlize Theron dan Helen Mirren di film terbaru itu.
"Mereka bukan orang-orang yang tidak pernah Anda dengar, mereka adalah bintang-bintang yang menghasilkan paling banyak uang di dunia. Dan Dwayne Johnson memberi film ini kesempatan hidup baru. Jika Anda membeli bintang maka Anda juga membeli para penggemarnya,” pungkasnya.
Sementara itu, lanjutan dari rangkaian Fast and Furious yang diawali sejak 2001, direncanakan akan beredar lagi pada 2019 dan 2021. Berikut adalah daftar seri film yang juga pernah dibintangi mendiang Paul Walker sejak seri pertama.