Baekhyun EXO Rayakan Valentine Bareng Soyou SISTAR Lewat It's Raining

Agregasi Sindonews.com, Jurnalis
Selasa 07 Februari 2017 17:05 WIB
Baekhyun EXO and Soyou SISTAR. (Foto: Soompi)
Share :

SEOUL – Jelang hari kasih sayang yang jatuh setiap tanggal 14 Februari, Baekhyun EXO akan merayakannya bersama dengan Soyou Sistar. Hal itu dikarenakan keduanya memiliki proyek duet dan merilis lagu terbaru.

Mengutip Sindonews dari Allkpop, Selasa (7/2/2017), keduanya akan merilis lagu berjudul It's Raining. Keduanya pun siap mempromosikan lagu  yang merupakan proyek kolaborasi SM Entertainment dengan Starship Entertainment saat Valentine Day.

Kolaborasi Soyou dan Baekhyun ini akan dirilis melalui Starship X yang merupakan bagian dari label Starship Entertainment. Label tersebut telah merilis sejumlah lagu hits milik Soyou dan Junggigo seperti Some.

Seperti diketahui, Baekhyun pernah merilis sebuah lagu duet bersama dengan Suzy MISS A yang berjudul Dream pada 2016. Lagu kolaborasi itu menjadi sukses dan booming, dan kini konsep serupa akan kembali diterapkan lewat duet Baekhyun dan Soyou.

Dengan kolaborasinya bersama Soyou, sejumlah pengamat musik dan fans memprediksi lagu ini akan booming. Pasalnya, Soyou dikenal telah melakukan banyak kolaborasi, dan nantinya karya keduanya akan dirilis pada 14 Februari 2017.

(FHM)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya