TANGERANG - Ryan D'Masiv menunjukkan rasa persaudaraanya sebagai orang yang berkutat di industri musik dengan menjenguk musisi lawas Yon Koeswoyo. Hal itu tampak dalam akun Instagram-nya yang diunggah pada 30 Mei 2016.
Dalam foto tersebut, pelantun Cinta Ini Membunuhku itu tampak berpose bersama personel Koes Plus di ruang inap RS. Eka Hospital, Tangerang. Yon tampak terbaring di atas kasur dan tak lupa memberikan senyuman ke arah kamera.
"Selesai manggung di acara MUI ... Langsung menyempatkan waktu menjenguk om Yon Koeswoyo yang sedang sakit....Mohon doanya agar diberikan kesembuhan. Amiin," tulisnya.
Doanya tersebut turut ramai-ramai diikuti oleh para netizen lainnya.
"Semangat om Yon. Biar bisa konser lagi. Hidup Koes Plus," tulis @frayoga869.
"Semoga cepat sembuh dan tetap semangay ya om," tambah @lusiambarwati.
Yon Koeswoyo diketahui telah menjalani rawat inap di RS. Eka Hospital, Bintaro, Tangerang sejak Jumat, 27 Mei 2016. Hal itu diumumkam oleh akun facebook Tonny Koeswoyo yang menyatakan bahwa vokalis dan gitaris Koes Plus tersebut sedang sakit dan memohon doa untuk kesembuhannya.
(edh)