Coboy Junior Siap Garap Film Musikal

Edi Hardian , Jurnalis
Minggu 27 Januari 2013 13:06 WIB
Coboy Junior (Foto: Galuh/Okezone)
Share :

JAKARTA - Boyband cilik, Coboy Junior berencana untuk membuat film. Film ini juga sebagai penanda bahwa Coboy Junior bukan hanya sebagai boyband biasa.

Rencana pembuatan film ini terlontar dari produser Coboy Junior yaitu Pattrick. "Kita pengin lakukan sesuatu selalu baru, termasuk film," kata Pattrick ditemui di Gandaria City, Jakarta.

Film tersebut rencananya berisi tentang perjalanan karir Coboy Junior dengan dibumbui kisah keluarga. "Kita akan angkat sejarah Coboy Junior, sedikit latar belakang tentang keluarga yang menarik," jelas Patrick.

Rencananya film ini akan digarap dengan konsep musikal karena akan ada scene dance dan bernyanyi.

"Akan ditampilkan koreografi dance musikal yang belum pernah ada," terangnya.

Film Coboy Junior sendiri saat ini masih dalam penggarapan. "Rencana Maret produksi dan pre produksi di bulan Juni," tutupnya.

(ega)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya