JAKARTA- Aktris Anna Tarigan syok mendengar kabar makanan tahu tempe akan hilang di pasaran. Terlebih, kedua makanan tersebut merupakan makanan favorit keluarganya.
"Itu makanan favorit kita, tahu berenang, sop tahu, mereka (anak-anak) senang. Tiap hari beli tahu, tempe orek, makanan paling enak sedunia, anak bisa tambah tiga kali deh," ujar Anna saat ditemui dalam acara press screening film Brandal-Brandal Ciliwung, di 21Cineplex, Setia budi, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu 25 Juli 2012.
Anna mengaku pusing jika tahu dan tempe memang benar akan hilang. Menurutnya, pemerintah harus siap memerhatikan makanan yang sudah merakyat tersebut.
"Itu pusing kenapa hilang. Pemerintah harus siap akan mempertahankan gimana tempe tahu ada, saya enggak punya menu lain, hadapin pemerintah hadapin deh," tandasnya.
(ega)