JAKARTA - Insanul Fahmi menanggapi tuduhan publik yang menyebut dirinya ingin dianggap sebagai pria single dengan tidak mengunggah foto anak dan istri di akun media sosial pribadinya.
Hal ini sebenarnya pertama kali dikeluhkan sang istri, Wardatina Mawa, saat tampil di podcast CURHAT BANG Denny Sumargo, pada 24 November 2025. Mawa merasa ‘tak diakui’ karena selama 5 tahun terakhir tak pernah diunggah di medsos sang suami.
Pertama, dia menilai, keharmonisan dan kemesraan yang dipamerkannya bersama sang istri di media sosial hanya menjadi sekadar konten semata. Karena di balik itu, mereka kerap tak sepaham dan bertengkar.
“Orang melihatnya kami baik-baik saja. Tapi sebenarnya, kami punya banyak masalah. Jadi aku ajak Mawa untuk memperbaiki hubungan kami terlebih dahulu,” ujarnya dalam podcast YouTube Richard Lee, Jumat (28/11/2025).
Kedua, Insanul Fahmi mengaku mengalami sebuah permasalahan yang mengancam nyawanya. Dia tak ingin anak dan istrinya terseret masalah tersebut jika keberadaannya selalu diunggah di media sosial,
“Jadi aku bilang ke Mawa untuk sabar dulu. Biarkan aku selesaikan dulu masalahnya. Baru nanti kita posting lagi,” tuturnya menambahkan.