Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Amanda Manopo Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto: OTW Jadi Buyang

Siska Maria Eviline , Jurnalis-Rabu, 26 November 2025 |06:19 WIB
Amanda Manopo Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto: OTW Jadi Buyang
Amanda Manopo Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto: OTW Jadi Buyang. (Foto: Instagram/@amandamanopo/@sarawijayanto)
A
A
A

JAKARTA - Amanda Manopo membagikan kabar kehamilannya kepada 17 juta follower-nya di Instagram, pada 25 November 2025. Kabar tersebut, ternyata disambut hangat oleh Sara Wijayanto yang sudah dianggapnya seperti ibu sendiri.

Lewat akun Instagram pribadinya, Sara membagikan ulang foto Amanda dan suaminya, Kenny Austin yang memamerkan hasil test pack bertuliskan ‘yes’. Bersama foto itu, dia menuliskan caption, “On the way (OTW) jadi Buyang (Ibu Sayang).”

Unggahan Sara Wijayanto tersebut tampak dikomentari oleh Amanda Manopo. “Cucunya pasti happy banget nih punya Buyang seksi dan cantik seperti ini. Buyang, love you so much,” katanya. 

Selamat! Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama
Amanda Manopo Hamil Anak Pertama, Sara Wijayanto: OTW Jadi Buyang. (Foto: Instagram/@amandamanopo)

Bulan lalu, dalam podcast YouTube Comic 8 Revolution, Amanda mengaku, tidak akan menunda kehamilan. Dia bahkan berjanji memberikan ruang yang sangat besar untuk Sara dalam kehidupan anak-anaknya kelak.

“Kalau nanti aku hamil dan lahiran, Ibu (Sara) harus ada. Ibu nanti harus pegang anak aku. Ibu nanti bantu aku cari nama anak ya,” ujar sang aktris yang membuat Sara Wijayanto menangis haru dan berterima kasih.

“Terima kasih ya Manda. Aku kan tidak punya privilege untuk melahirkan anak sendiri. Tapi aku punya kamu. Terima kasih ya, aku enggak bisa jelasin rasa aku saat ini,” kata Sara sambil berurai air mata.

 

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement