Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Potret Lawas Suzzanna, Ratu Horor Indonesia yang Legendaris

Syifa Fauziah , Jurnalis-Kamis, 31 Oktober 2024 |06:01 WIB
Potret Lawas Suzzanna, Ratu Horor Indonesia yang Legendaris
Potret Lawas Suzzanna, Ratu Horor Indonesia yang Legendaris (Foto: @suzzannaofficial)
A
A
A

JAKARTA - Suzzanna Martha Frederika van Osch, atau yang lebih dikenal dengan nama Suzzanna, adalah sosok ikonik dalam perfilman horor Indonesia. Meski telah berkarier sejak era sebelum tahun 2000-an, namanya masih dikenal luas dan disegani hingga kini.

Suzzanna yang lekat dengan perannya di film-film horor, seperti Sundel Bolong, terus dikenang sebagai "Ratu Horor Indonesia". 

Paras cantiknya yang khas dengan nuansa blasteran Belanda pun semakin menambah pesonanya di masa muda. 

Potret Lawas Suzzanna, Ratu Horor Indonesia yang Legendaris
Potret Lawas Suzzanna, Ratu Horor Indonesia yang Legendaris

Berikut adalah beberapa potret Suzzanna saat muda yang diunggah di akun Instagram @suzzannaofficial, Rabu (30/10/2024):

Suzzanna memulai karier filmnya melalui Asmara Dara pada tahun 1958. Namanya semakin dikenal di era 70-an dan 80-an, terutama karena perannya yang kuat di film horor. Ia terus dikenal sebagai Ratu Horor Indonesia, dan hingga kini, predikat tersebut belum tergantikan.

Selain talenta aktingnya, Suzzanna juga memiliki paras yang menawan. Wajahnya yang blasteran Belanda dari sang ibu memberinya karakter wajah yang khas dengan mata indah dan hidung yang mancung, membuatnya tampil begitu memukau.

Selama berkarier, Suzzanna hampir selalu dikenal lewat film horor. Perannya yang ikonik dalam film seperti Sundel Bolong, Telaga Angker, Malam Satu Suro, dan Nyi Blorong semakin mengukuhkan gelarnya sebagai Ratu Horor Indonesia. Dedikasinya pada genre horor menjadikannya figur yang sangat melekat dalam ingatan penonton.

Salah satu penampilan khas Suzzanna saat muda adalah gaya rambutnya yang ikonik, tampak dalam foto dirinya mengenakan dress warna pink, headband, dan gelang mutiara. Rambut keritingnya saat itu menjadi tren dan sangat hits di masanya.

 

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement