Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Rekaman di Abbey Road, Personel Govinda Akui Grogi

Annastasya Rizqa , Jurnalis-Minggu, 28 April 2024 |23:40 WIB
Rekaman di Abbey Road, Personel Govinda Akui Grogi
Govinda grogi rekaman di Abbey Road, Inggris (Foto: Instagram)
A
A
A

JAKARTA - Band Govinda mencoba untuk tetap eksis di industri musik Tanah Air. Beranggotakan Ivan, Luki, Ade dan Jeje, Govinda diketahui baru saja merilis single terbaru mereka bertajuk, Episode Bahagia pada Jumat, 26 April 2024.

Single terbaru itu juga begitu spesial lantaran Govinda memutuskan terbang ke London, Inggris untuk merekam lagu Episode Bahagia ini. Tak tanggung-tanggung, Ivan cs melakukan rekaman lagu tersebut di studio bersejarah, Abbey Road.

“Di awal tahun kemarin kita berangkat ke Abbey Road merekam 12 lagu secara live,” ungkap Ivan saat ditemui di kawasan Sunter, Jakarta Utara.

Para personel pun menceritakan bagaimana pengalaman mereka bisa melakukan rekaman di studio yang juga jadi tempat bersejarah untuk grup musik, The Beatles.

Govinda (Annastasya)

Govinda grogi rekaman di Abbey Road, Inggris (Foto: Annastasya/MPI)


Ade bahkan mengaku grogi mengingat studio rekaman tersebut merupakan tempat impian bagi seluruh musisi dunia.

“The Beatles rekaman di sini, lagu Hey Jude juga direkam di sini. Tegang ya, jadi harus dipikirkan semuanya,” ungkap Ade.

Ade mengatakan Govinda merekam 12 lagu secara langsung untuk album terbaru mereka di studio tersebut. Mereka juga berkolaborasi dengan musisi orkestra dari Inggris yang membuat para personel harus lebih fokus dan serius.

“Fokus. Mainnya harus serius. Jadi memang buat 12 lagu baru pertama kali ini live recording. Kita juga berkolaborasi dengan orkestra terbaik di London. Itu merupakan mimpi yang jadi nyata,” tambahnya.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement