Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kucing Hutan Peliharaan Okin Mati, Netizen Murka

Annastasya Rizqa , Jurnalis-Kamis, 28 Maret 2024 |17:15 WIB
Kucing Hutan Peliharaan Okin Mati, Netizen Murka
Kucing Okin meninggal, netizen murka (Foto: ist)
A
A
A

JAKARTA - Kucing Caracal atau kucing hutan peliharaan Niko Al Hakim alias Okin dikabarkan menghembuskan napas terakhirnya. Satwa liar peliharaan mantan suami Rachel Vennya ini mati setelah sempat mendapat perawatan intensif.

Kabar matinya Nala, kucing Okin itu diungkap Insta Story @rachelvennya. Story yang telah diabadikan akun X, @kochengfs ini memerlihatkan bukti surat dari Jagat Satwa Nusantara yang menyampaikan duka atas kematian Nala.

Kucing Hutan Peliharaan Okin Mati, Netizen Murka

“Innalillahi, semoga Nala bahagia disana dan tidak merasakan kesakitan lagi,” tulis Rachel, dikutip Kamis (28/3/2024).

Sebelumnya, Rachel juga sempat meng-update kondisi kucing hutan tersebut yang dilarikan ke rumah sakit karena masalah kesehatan serius. Terlihat Nala terbaring lemas dengan tubuh kurus di meja medis.

Setelah sempat mendapat perawatan intensif, Nala, kucing Caracal ini harus meregang nyawa.

“Terimakasih Nala. Berikut surat yang diberikan kepada saya dan sejumlah bukti bahwa kami sudah berusaha semampu kami,” ungkap Rachel.

Kabar matinya kucing hutan peliharan Okin ini sontak membuat netizen murka. Mereka menghujat Okin karena dianggap tak mampu mengurus hewan liar hingga menelantarkannya.

Diketahui masih ada satu kuciny hutan milik Okin yang juga sakit dan masih dalam perawatan khusus.

“Okin semoga lo dapat karma,” kata akun @sa*********.

“Sedihnya Nala harus menderita gak diurus,” tambah @ju*******.

“Okin semoga lo ngerasain sakitnya Nala,” sambung @ci******.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement