Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Amora Lemos Hadirkan Nuansa Persahabatan di Video Klip Selalu Bersama

Alan Pamungkas , Jurnalis-Minggu, 29 Oktober 2023 |00:01 WIB
Amora Lemos Hadirkan Nuansa Persahabatan di Video Klip Selalu Bersama
Amora Lemos di MV Selalu Bersama (Foto: Ist)
A
A
A

JAKARTA - Amora Lemos baru-baru ini merilis MV berjudul Selalu Bersama. Lagu ini mengisahkan petualangan sekelompok teman di hutan, menghadapi berbagai rintangan dalam perjalanannya.

Seperti anak-anak sekolah yang dengan semangat mengeksplorasi hobi menjelajahi alam. Itulah gambaran dari MV Selalu Bersama yang kini sudah dapat disaksikan di YouTube.

Dalam MV ini, sejak awal terlihat kebersamaan Amora dan keempat temannya yang berpetualang di hutan, membawa petunjuk peta sebagai panduan. "Amora kali ini akan bertugas sebagai petualang bersama empat temannya yang sudah dipilih sendiri oleh Amora," kata sang Ibu, Krisdayanti.

Amora Lemos Hadirkan Nuansa Persahabatan di Video Klip Selalu Bersama

Dengan konsep petualangan yang seru, Amora mengajak teman-temannya sebaya untuk bersama-sama menjelajahi hal-hal yang tidak dapat dirasakan di dalam rumah. Bersantai di tengah hutan, mencari ranting pohon untuk dibakar, hingga bersama-sama menghadapi binatang-binatang yang mengejutkan.

Kebersamaan ini juga menunjukkan bagaimana kerja sama tim dari sekelompok anak SMP saat berada di tengah hutan. Di akhir video, terdapat ucapan Amora yang sangat menyentuh, "itulah arti dari persahabatan."

Tidak hanya memberikan semangat baru bagi teman sebaya Amora, kehadiran MV ini juga mengingatkan orang dewasa tentang masa tumbuh bersama sahabat-sahabat mereka. Lagu ini cocok didedikasikan kepada sahabat, tak peduli berapapun usianya.

 BACA JUGA:

(aln)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement