Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

7 Urutan Gear Luffy di One Piece, Salah Satunya dari Kekuatan Dewa

Bertold Ananda , Jurnalis-Selasa, 08 Agustus 2023 |16:03 WIB
7 Urutan Gear Luffy di One Piece, Salah Satunya dari Kekuatan Dewa
Gear Terbaru Luffy (Foto:Comicbook)
A
A
A

JAKARTA - Urutan gear Monkey D Luffy di One Piece memang sudah dipersiapkan lama oleh sang penulis, Eichiro Oda. Pasalnya, karakter utama dalam film kartun bajak laut terus berkembang dalam memeroleh kekuatan barunya.

Hal ini dikarenakan anak Monkey D Dragon memakan buah setan bernama Hito Hito no Mi model Nika. Buah tersebut, membuat siapapun yang menggunakannya akan memiliki kekuatan tidak terbatas.

Berikut urutan gear Luffy di One Piece setelah memakan buah setan Hito-Hito no Mi seperti dikutip dari laman Beebom, pada Selasa (8/8/2023).

1. Gear 1

Luffy

Pada episode awal, diceritakan Luffy memakan buah setan pada umur 7 tahun. Saat itu, kemampuannya menjadi manusia karet muncul untuk pertama kali. Dalam Gear 1, serangan yang digunakan Luffy bernama ‘Gomu Gomu no… no pistol’.

Dengan begitu, Luffy bisa memelarkan tubuhnya ke atas, samping, maupun depan untuk memukul lawan. Dia juga bisa merentangkan tangan dan kakinya untuk menyerang lawan. Tak hanya itu, tubuhnya juga menangkis peluru.

2. Gear 2

Urutan gear Monkey D Luffy di One Piece selanjutnya adalah Gear 2 saat melawan Blueno dalam episode Ennies Lobby . Dalam menunjukkan kekuatan itu, dia memompa darah lebih cepat untuk memperkuat kecepatan dan kekuatan serangannya.

Namun proses Luffy memompa darah saat menunjukkan kekuatannya itu membuat kulitnya memerah serta mengeluarkan uap. Proses inilah yang membuat Gear 2 terlihat berbeda.

3. Gear 3

Selain Gear 2, Luffy juga memperkenalkan Gear 3 saat bertarung melawan anggota CP9, Rob Lucci dalam episode Ennies Lobby. Teknik yang digunakan dengan menyumbat ibu jari ke dalam mulut serta menggigitnya untuk membuat celah kecil.

Kemudian, Luffy meniupkan udara dengan keras sehingga lengannya mengembang menjadi ukuran raksasa. Kekuatan ini memungkinkan Luffy untuk menghasilkan serangan dahsyat karena memiliki ukuran lebih besar.

4. Gear 4

Urutan gear Monkey D Luffy di One Piece berikutnya terjadi pada episode Dressrosa . Dia menggunakan bentuk Gear 4 dalam pertarungan melawan Donquixote Doflamingo.

Gear 4 ini merupakan hasil latihan Luffy selama 2 tahun di Rusukaina bersama Silvers Rayleigh. Teknik yang digunakan dengan meniup lengan dan menggembungkan seluruh tubuh serta meningkatkan otot. Setelah itu, dia melapisi bagian tubuh tersebut dengan armament haki, yang tampak hitam kemerahan saat mengeras.

5. Gear 4 Boundman

Transformasi Gear 4 Boundman membuat tubuh, lengan, dan kaki yang dilapisi armament haki Luffy membesar. Dengan kekuatan tersebut, dia dapat melepaskan serangan brutal berkecepatan tinggi dengan kekuata jauh lebih besar. Selain itu, Gear 4 Boundman memungkinkan Luffy untuk menarik kembali lengan dan kakinya ke dalam tubuh.

6. Gear 4 Tankman

Urutan gear Monkey D Luffy di One Piece berikutnya adalah sub-bentuk kedua dari Gear 4 yang bernama Tankman. Gear satu ini muncul pertama kali dalam pertarungan melawan Charlotte Cracker, salah satu Bajak Laut Big Mom.

Kekuatan ini muncul saat Luffy memakan berton-ton biskuit dari Nami hingga ukurannya bertambah besar. Dia kemudian menggunakan teknik Gear 4 dan akhirnya menjadi tank yang menggelembung yang digunakan untuk pertahanan lebih besar.

7. Gear 5

Bentuk Gear 5 Luffy pertama kali diperlihatkan dalam episode Negeri Wano pada manga Bab 1044. Itu terungkap dalam pertempuran terakhirnya dengan Kaidou di atap Onigashima.

Luffy menciptakan teknik Gear terbarunya dengan membangkitkan buah iblis. Dia mampu berubah menjadi Dewa Matahari Nika, mengungkapkan kekuatan sebenarnya dari buah iblisnya.

(RIN)

(rhs)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement