Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

5 Idol K-Pop Memilih Childfree, Ada RM BTS hingga Bambam Got7

Devi Ari Rahmadhani , Jurnalis-Selasa, 01 Agustus 2023 |17:17 WIB
5 Idol K-Pop Memilih Childfree, Ada RM BTS hingga Bambam Got7
Idol-Kpop memilih childfree. (Foto: Kolase Instagram)
A
A
A

SEOUL -  Idol K-Pop memilih childfree dengan berbagai alasan. Mereka secara terbuka membagikan pendapatnya tentang rencana menikah dan memiliki anak.

Childfree sendiri merupakan keputusan seseorang tidak ingin memiliki anak karena berbagai alasan.

Nah, di momen 1 Agustus yang ditetapkan sebagai Childfree Day yang berbarengqn dengan berdirinya National Alliance for Optional Parenthood (NAOP) yang memberi dukungan untuk orangtua yang memilih Chilfree, yuk kenalan dengan para Idol K-Pop yang memilih tidak memiliki anak versi Okezone.

1. RM BTS

Idol K-Popp memilih childfree. (Foto: RM BTS/Dispatch)

Kim Namjoon atau yang lebih dikenal dengan RM BTS memutuskan tidak ingin memiliki anak. Hal tersebut dia ungkapkan langsung melalui siran VLive di 2022.

Leader BTS itu bercerita, dulunya dia sebenarnya sempat ingin memiliki anak. Namun, keinginan tersebut pudar lantaran mengingat kenakalan semasa kecil yang menurutnya menjadi beban orangtua.

Tidak hanya itu, melalui program The Dictionary of Useless Human Knowledge yang tayang pada awal 2023, RM pun mengaku jika dirinya takut untuk menikah. Menurutnya, sangat sulit untuk berkomitmen menjalani kehidupan dengan seseorang.

2. The8 SEVENTEEN

Idol K-Popp memilih childfree. (Foto: RM BTSThe8 SEVENTEEN/Instagram @xuminghao_o)

Dalam program yang sama, Minghao atau yang dikenal dengan The8 SEVENTEEN juga mengungkapkan rencananya tentang masa depan. Dia tidak mau memaksakan keinginannya untuk punya anak pada istrinya. Menurutnya, sang istri yang nantinya akan menanggung beban berat hamil dan melahirkan.

Selain itu, keputusan ini The8 buat karena paham tidak semua perempuan memiliki impian untuk hamil dan mempunyai anak.

3. Jeonghan SEVENTEEN

Idol K-Popp memilih childfree. (Foto: Jeonghan SEVENTEEN/Instagram @jeonghaniyoo_n)

Dalam acara The Return of Superman, Jeonghan SEVENTEEN memberikan opininya tentang keluarga ideal di masa depan. Dia ingin memiliki dua orang anak, satu laki-laki dan satu perempuan. Keinginan tersebut muncul karena Jeonghan memiliki seorang adik perempuan. Dirinya ingin nantinya hubungan persaudaraan sang anak seperti dirinya dan adik perempuannya.

Namun, semua itu hanya angan-angannya belaka. Faktanya, Jeonghan juga memutuskan untuk tidak memaksa untuk memiliki anak. Dia menyerahkan keputusan memiliki anak kepada istrinya.

4. Yeonwoo eks MOMOLAND

Idol K-Pop memilih Childfree. (Foto: Yeonwoo eks MOMOLAND/Instagram @yeonwoo.actress)

Tidak hanya Idol K-Pop laki-laki yang memilih untuk hidup sendiri hingga childfree, Yeonwoo eks MOMOLAND juga pernah mengungkap pendapatnya tentang berkeluarga dan memiliki anak.

Yeonwoo yang kini aktif sebagai aktris itu saat diwawancarai Heechul Super Junior mengatakan tak yakin jika menikah adalah jalan menjadi bahagia. Dia rupanya ingin hidup sebagai seorang single. Menurutnya, berkeluarga juga memerlukan biaya tak sedikit. Sehingga, dirinya tidak mau kelak menjadi beban keluarganya.

5. Bambam Got7

Idol K-Pop memilih Childfree. (Foto: Bambam Got7/Instagram @bambam1a)

Pada program Master in the House 2 yang tayang pada Januari 2023, Bambam Got7 secara terbuka mengatakan keputusannya untuk tidak menikah dan childfree. Sebagai seorang idol K-Pop, Bambam merasa tak punya banyak waktu untuk dirinya sendiri sehingga dirinya ingin hidup bahagia tanpa kehilangan diri akibat orang lain.

Keinginan Bambam Got7 untuk childfree dan tidak menikah semakin kuat kala dirinya kedatangan saudara laki-lakinya yang baru saja menikah dan punya anak. Menurut Bambam, saudaranya itu nampak bahagia dengan keluarga kecilnya. Meski demikian, tidak dapat dimungkiri jika wajah sang kakak jadi terlihat semakin tua seperti kelelahan.

(lis)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement