Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Inge Anugrah Tagih Nafkah Lampau ke Ari Wibowo Rp1 Miliar

Ravie Wardani , Jurnalis-Selasa, 18 Juli 2023 |09:20 WIB
Inge Anugrah Tagih Nafkah Lampau ke Ari Wibowo Rp1 Miliar
Inge Anugrah (Foto: Instagram/@inge_anugrah)
A
A
A

JAKARTA - Inge Anugrah melalui kuasa hukumnya, Thomas Ola Lamaroang, menagih Ari Wibowo untuk membayarkan nafkah selama berstatus istri. Sebab, Ari disinyalir tidak memberikan nafkah ke Inge selama 206 bulan terakhir.

Inge memasukkan permintaan tersebut di tengah proses perceraiannya dengan Ari Wibowo di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan. Adapun total nafkah yang diminta senilai lebih dari Rp1 Miliar.

"Itu memang sudah hitungkan 206 bulan, ya kalau dihitung Rp5 juta perbulan ya mungkin Rp1 miliar lebih. Itu hitungan kotornya," kata kuasa hukum Inge Anugrah, Thomas Ola Lamaroang, belum lama ini.

"Karena selama ini kan pak Ari nggak pernah memberikan nafkah kepada bu Inge sebagai istri bukan sebagai ibu rumah tangga, harusnya dia sebagai istri ada hak untuk hidup harian dia. Itu kita sampaikan dari jawaban duplik tadi," sambungnya.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement