JAKARTA - Perjalanan hidup para artis tidak pernah luput dari sorotan. Terutama bagi artis muda yang telah menikah.
Banyak artis muda cantik yang telah menikah dan sudah memiliki banyak anak. Bahkan sebagian dari para artis ini belum menyentuh usia 20 tahun, namun sudah mantap melangkah ke jenjang pernikahan.
Namun kehidupan artis tak selalu berjalan mulus, banyak dari mereka yang memutuskan menikah muda lalu berujung perceraian. Ada yang usia pernikahannya baru seumur jagung, ada pula yang telah menjalaninya sampai 10 tahun.
Siapa saja mereka? Berikut ini Okezone hadirkan deretan artis cantik yang menikah muda dan berujung cerai.
1. Celine Evangelista
Celine Evangelista menikah dengan penyanyi jebolan Indonesian Idol, Dirly. Bintang sinetron ini menikah dengan Dirly pada tahun 2011, saat usianya belum genap 20 tahun. Sayangnya, rumah tangga Celine tak bertahan lama, ia pun harus menyandang status sebagai single parent saat usianya baru menginjak 21 tahun.