JAKARTA - Tiga peserta terbaik yang telah terpilih membuat penentuan gelar juara Indonesian Idol XII kian dekat. Sebelumnya, Rony, Nabila, dan Salma berhasil menjadi bagian TOP 3 setelah meraih voting tertinggi, sayangnya Paul yang mendapatkan voting terendah harus pulang. Ketiga peserta yang lolos ini akan melanjutkan langkahnya ke babak Road To Grand Final pada 8 Mei 2023 untuk menentukan kembali siapa yang berhak melaju ke babak Grand Final.
Perjuangan melaju ke babak Road To Grand Final ini tentunya tidak mudah. Rony, Salma dan Nabila pun harus berjuang untuk memukau para juri di setiap penampilannya. Perjuangan dan keseruan dari ketiga kontestan terbaik ini dapat disaksikan dalam program #idoLyfe. Pada episode terbarunya Rony, Salma dan Nabila ngobrol sambil bermain uno. Ingin tau siapa pemenangnya? Saksikan #idoLyfe hanya di aplikasi RCTI+.
Pada idoLyfe episode terakhir 2 Mei 2023, Salma, Nabila dan Rony ngobrol seputar Paul. Salma mengungkapkan bahwa untuk pertama kalinya Salma melihat Rony menangis saat Paul tereliminasi. Untuk mengobati kerinduan terhadap Paul, Rony berusaha menirukan gaya tertawa Paul yang unik. Nabila juga mengiyakan dengan menyebutkan bahwa tertawa Paul adalah iconicnya. ”Biasanya orang tertawa kan HAHAHA, kalau Paul tuh disedot dan nunduk (sambil menirukan)”. Timpal Salma.
Selain itu Paul ternyata juga suka ngebalikin kata-kata. “Kalau kalian perhatiin Paul kemarin suka kaya ngebaliin kata-kata, kebiasaan kayanya”. Ujar Nabila. “Ih Waktu ini dia bilang lagi sedikit, sedikit lagi harusnya”. Timpal Salma. Ngebalikin kata-kata yang dimaksud oleh Salma dan Nabila ini adalah pengucapan kata yang sengaja dibalik. Ternyata banyak kata-kata lainnya yang suka dibalik oleh Paul seperti satu lagi dibalik menjadi lagi satu, sekali lagi dibalik menjadi lagi sekali.
Berbagai obrolan mulai dari liburan mereka selama lebaran hingga keseruan mereka dibalik panggung menjadi topik eksklusif yang dibahas dalam program #idoLyfe. Selain menyaksikan keseruan mereka bermain. Kalian juga bisa ikut berinteraksi dengan para kontestan melalui fitur live chat. Bagi kalian yang beruntung komentar kalian juga bisa dibacakan oleh kontestan.
Dengan tayangnya program idoLyfe di aplikasi RCTI+, Helmi Balfas selaku Chief Operating Officer RCTI+ berpendapat bahwa program - program eksklusif ini dibuat dengan tujuan untuk mengajak masyarakat mengenal lebih dekat dengan para kontestan Indonesian Idol. Program eksklusif seperti Backstage+ Indonesian Idol, #IdoLyfe, #IdoLplaylist ini memang dibuat untuk masyarakat bisa mengenal para kontestan Indonesian Idol lebih dekat, tidak hanya sebatas penampilan mereka di panggung saja”. Ujar Helmi.
Dapatkan konten unlimited Idol, banyak pilihan konten perjalanan idola baru Indonesia. Mulai dari live streaming, news, highlight, best moment, full episode, backstage semua ada di aplikasi RCTI+ . Aplikasi RCTI+ merupakan super apps yang menyajikan program acara terbaik berkolaborasi dengan RCTI, MNCTV, GTV, iNews. Selain nonton juga bisa baca berita, dengar musik hingga podcast, dan tenar melalui fitur-fitur yang terdapat dalam aplikasi ini.*
Follow Berita Okezone di Google News
(CLO)