JAKARTA - Ayah Venna Melinda, Jimmy Rekartono menerima permintaan maaf menantunya, Ferry Irawan. Jimmy memaafkan kesalahan Ferry atas kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) kepada sang putri.
"Sebagai umat beragama, saya dan keluarga besar sudah memaafkan perlakuan kdrt yang menimpa anak perempuan saya," ujar Jimmy Rekartono, di kawasan, Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Rabu (1/2/2023).

Kendati demikian, Jimmy tak percaya anak tercinta mendapatkan KDRT dari Ferry Irawan.
"Saya sebagai papa merasa sangat terpukul dengan kondisi anak perempuan saya yang alami," tambah Jimmy Rekartono.
Selain itu, Jimmy juga menegaskan jika pihak keluarga ogah berdamai dan tetap melanjutkan permasalahan ini ke jalur hukum.
"Sebagai seorang ayah saya tentu meminta keadilan karena negara ini negara hukum, maka saya dan keluarga besar menempuh jalur hukum mencari keadilan," tegas Jimmy Rekartono.
Sementara untuk urusan hukuman yang nantinya bakal diterima Ferry, Jimmy hanya menyerahkan ke panitera pengadilan.
"Biarlah ranah pengadilan yang menentukan, hukuman apa yang harus diberikan, sesuai dengan perbuatan KDRT yang dilakukannya," pungkas Jimmy Rekartono.
Follow Berita Okezone di Google News
(aln)