JAKARTA - Wulan Guritno memerankan sosok perempuan yang menjalani profesi sebagai PSK (pekerja seks komersil) di series Open BO.
Lewat perannya, Wulan juga menjalani adegan panas tanpa pemeran pengganti. Nama Wulan Guritno bahkan sempat trending di Twitter karena perannya itu.
"Enggak pakai peran pengganti tapi juga enggak ada, yang tidak melakukan juga," kata Wulan Guritno ditemui di kawasan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (27/1/2023).
Wulan pun menjelaskan alasannya yang memilih untuk tidak menggunakan peran pengganti. Dia menyebut, apa yang dilakukan dalam adegannya masih dalam batas yang wajar.
Baca Juga: Ikut Acara Offline BuddyKu Fest, Cara Jadi Content Creator Handal Zaman Now!
Follow Berita Okezone di Google News