Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Mengaku Bucin, Thariq Halilintar Sudah Ciptakan Lagu Bertema Cinta Untuk Fuji

Melati Septyana Pratiwi , Jurnalis-Jum'at, 16 September 2022 |06:01 WIB
Mengaku Bucin, Thariq Halilintar Sudah Ciptakan Lagu Bertema Cinta Untuk Fuji
Thariq Halilintar dan Fujianti Utami (Foto: Instagram)
A
A
A

SELEBGRAM sekaligus YouTuber Thariq Halilintar berkesempatan untuk menjadi bintang tamu dalam akun Youtube milik Maia AlElDul TV. Sebelum memulai obrolannya dengan Maia, Thariq terlihat sempat duduk di depan piano yang ada di kediaman ibu dari Al, El, dan Dul tersebut.

Melihat keberadaan Thariq di depan piano, istri Irwan Mussry itu sontak menduga jika anak keempat dari Gen Halilintar ini sedang mengarang lagu untuk kekasihnya, Fuji. Seperti yang kerap dilakukan pula oleh putra bungsunya, Dul Jaelani untuk Tissa Biani.

"Gue pikir mau ngarang lagu buat Fuji, saking bucinnya," kata Maia Estianty, dikutip dari YouTube Maia Al El Dul TV, Kamis, 15 September 2022.

"Kayak Dul, Dul kan suka ngarangin buat Tissa," lanjutnya.

Mendengar candaan Maia Estianty, Thariq pun tak menampik sama sekali. Dirinya mengaku tengah menyiapkan sebuah lagu untuk Fuji.

"Aku ngarangin lagu sih, cuma belum keluar aja," tuturnya.

Thariq Halilintar

Maia lantas mempertanyakan keseriusan Thariq atas ucapannya. Tapi Thariq meyakinkan Maia bahwa apa yang dia lontarkan memang bukanlah candaan,

"Iya, serius, nanti aja bun (menunjukkannya)," lanjut Thariq.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement