Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Onadio Leonardo Sentil Netizen Rempong yang Sebut Aksi Panggungnya Rusuh

Santi Florensia Sitorus , Jurnalis-Rabu, 27 Juli 2022 |15:55 WIB
Onadio Leonardo Sentil <i>Netizen</i> Rempong yang Sebut Aksi Panggungnya Rusuh
Onadio Leonardo. (Foto: Instagram/@onadioleonardo_official)
A
A
A

JAKARTA - Mantan vokalis Killing Me Inside, Onadio Leonardo atau yang akrab disapa Onad menanggapi komentar netizen yang menyebut aksi panggungnya rusuh.

Lewat unggahannya di Instastory, Onadio terang-terangan menyindir netizen yang sibuk mengurusi aksi panggungnya dalam sebuah kesempatan. Bermula ketika seorang petugas keamanan mengatakan kalau aksi Onad dalam konser itu luar biasa.

 Netizen Rempong, Onadio Leonardo Sindir Keras Orang yang Menyebut Aksi Panggungnya Rusuh. (Foto: Onadio Leonardo/Instagram/onadiolaeonardo_official).

Netizen Rempong, Onadio Leonardo Sindir Keras Orang yang Menyebut Aksi Panggungnya Rusuh. (Foto: Onadio Leonardo/Instagram/onadiolaeonardo_official).

"@onadiolenoardo_official sebagai petugas jatuh bangun itu biasa, ini konser yang luar biasa mas Onad," bunyi keterangan unggahan sang petugas, dikutip pada Rabu (27/7/2022).

 BACA JUGA:Onadio Leonardo Rambah Dunia DJ: Gue Nggak Mau Diatur

Postingan itu kemudian dibagikan ulang Onad melalui akun Instagramnya. Di sana dia terlihat geram hingga meminta sang petugas juga mengatakan hal serupa kepada netizen yang berkomentar miring terhadapnya.

"Kasih tau tuh pak sama anak-anak kecil Tik Tok. By the way, makasih pak," balas Onadio.

Aksi Onadio Leonardo tersebut menjadi bahan nyinyiran netizen, ketika akun Tik Tok @hvnicedhey membagikan ke media sosial. Dalam video yang disebarkan, Onadio tampil di sebuah konser musik.

Di sana ayah satu anak itu, headbang di atas pagar pembatas tribun utama, beberapa kali dia terjatuh sehingga membuat petugas keamanan kerap menahan tubuhnya.

Karena aksinya itu, netizen Tik Tok menilai pelantun "Biarlah" itu sedang mabuk berat. Sementara di sisi lain, ada juga netizen yang sepemikiran dengan Onad.

"Itu bukan rusuh banget ka, emang genre musiknya yg membawa suasana gitu bahkan kalau yg sebenarnya lebih dari itu dan akhirnya moshing," kata seorang netizen. "Beda generasi bang, diajak pargoy baru rame," ujar yang lain. "Baru kali ini lihat totalitas dianggap rusuh," balas lainnya.

(FLO)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement