Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Fairuz A Rafiq Ungkap King Faaz Sering Dapat Hadiah dari Kakak Kelas

Vania Ika Aldida , Jurnalis-Jum'at, 15 April 2022 |05:01 WIB
Fairuz A Rafiq Ungkap King Faaz Sering Dapat Hadiah dari Kakak Kelas
King Faaz (Foto: Instagram)
A
A
A

KETAMPANAN wajah putra dari Fairuz A Rafiq, King Faaz, memang berhasil mencuri perhatian masyarakat Indonesia. Tidak hanya tampan, sifat dan sikap dari bocah berusia 10 tahun itu juga kerap mendapatkan pujian dari masyarakat.

Memiliki wajah yang tampak sejak kecil, membuat Faaz rupanya sudah cukup lama memiliki penggemar. Bahkan Fairuz menyebut bahwa putranya sudah sering menerima hadiah dari lawan jenis.

"Kan sebelum sekolah online, offline. Dia pas masuk sekolah, kadang pulang bawa coklat," kata Fairuz.

Mengetahui Faaz membawa cokelat sepulang sekolah, membuat istri Sonny Septian ini bertanya dari mana putranya mendapatkan makanan tersebut. Ia pun mengaku kaget saat tahu bahwa putranya memiliki penggemar yang duduk di bangku SMP.

"'Kamu dikasih siapa?', 'Aku dikasih kakak kelas SMP, cewek'. Haah? Aku bilang, jangan ya," ungap Fairuz menirukan ucapannya kala itu.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement