ATTA Halilintar dan Aurel Hermansyah menggelar konser Bahhagia untuk merayakan ulang tahun pertama pernikahannya. Krisdayanti sukses mengguncang panggung konser ini.Â
Setelah sebelumnya membawakan lagu 'This Is Indonesia' bersama Atta dan Aurel, istri Raul Lemos itu langsung menguasai panggung dengan menyanyikan single hitnya, 'Mahadaya Cinta'. Krisdayanti tampil begitu stunning dalam balutan dress merah berkelip.
Material berwarna kulit pada sisi lengan membuatnya terkesan seksi. Terlebih dress merah yang ketat itu mempertegas jelas lekuk tubuh langsingnya. Krisdayanti tak terlihat seperti seorang nenek yang berusia 47 tahun di sini, postur tubuhnya masih sangat fit!
Tak hanya gaun yang berkelip, pulasan makeup bold look dan riasan eyeshadow pun membuat pesonanya semakin menyala di atas panggung. Permainan bulu mata dengan sentuhan shimmering gold yang berkelip membuat mata Krisdayanti terlihat bersinar malam ini. Blush on pink dan lipstik merah merona pun semakin menyempurnakan penampilannya.
Follow Berita Okezone di Google News