Tetap Kece dengan Sandal Jepit
Tak hanya gaya simpel dan seksi, adik Bryan Domani ini juga mampu tampil kece meskipun hanya menggunakan sandal jepit berwarna hitam. Hal tersebut diperlihatkannya lewat salah satu unggahannya di Instagram, pada Agustus 2020.
Gaya foto kekinian ala Megan Domani. (Foto: Instagram/@megandomani1410)
Dalam foto itu, Megan mengenakan dress hitam sederhana lengkap dengan bordiran bunga di ujungnya. “Adventures (petualangan),” ujarnya dengan emoji pohon dan matahari.