LOS ANGELES- Penyanyi Shawn Mendes menyalurkan patah hati melalui lagu terbarunya, It’ll Be Okay yang dirilis Kamis, (2/12/2021). Lagu yang berdurasi 3 menit 34 detik tersebut berkisah tentang dua pasangan yang harus berpisah.Â
Namun kedua pasangan tersebut berjanji akan saling menyayangi satu sama lain. Meskipun tidak diketahui pasti apakah lagu tersebut menceritakan tentang kisah cintanya.
Lagu It'll Be Okay tiba hanya dua minggu setelah Mendes putus dengan Camila Cabello. Keduanya juga berjanji akan saling menjalin hubungan baik usai berpidah.
BACA JUGA:
-Â Warganet Ramai-Ramai Daftar Jadi Suami Aura Kasih, Kamu Sudah Ikutan Belum?
- Jessica Iskandar Disebut Hamil Duluan, sang Ayah: Siapa Bilang?
Di sisi lain, Billboard melaporkan tanggal rilis lagu balada tersebut juga tidak jauh dari peringatan satu tahun album studio Mendes yang bertajuk ‘Wonder’, di mana album tersebut berhasil meroket ke puncak Billboard 200 dan menjadi album keempat Mendes yang secara berturut-turut mendarat di No 1.
Mendes juga dikabarkan tengah mempersiapkan konser Wonder: The World Tour untuk tahun depan, yang dimulai di Eropa pada 14 Maret 2022 dan berlanjut ke Kopenhagen, Denmark sebelum menuju Amerika Serikat pada musim panas mendatang dengan pembuka Dermot Kennedy dan Tate McRae.
(nit)