Ayahanda Vanessa Angel juga memohon doa atas kepergian putrinya. Dia berharap Vanessa Angel menghadap Sang Khalik dengan keadaan khusnul khatimah.
"Doain saja ya buat Vanessa mudah-mudahan khusnul khatimah," pungkasnya.
Seperti diberitakan, Vanessa Angel dan suaminya meninggal dunia usai mengalami insiden kecelakaan tunggal di tol Nganjuk, Jawa Timur. Atas kejadian itu, Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah meninggal dunia di tempat kejadian.
(dwk)