Gofar pun menambahkan pihaknya juga sudah berupaya untuk berkomunikasi dengan pihak @quweenjojo. Dia juga mengaku siap untuk menjalani proses apapun untuk menyelesaikan kasus tersebut.
"Kami masih menunggu semoga dapat respon yang baik dari niat baik kami," katanya.
Seperti diketahui, sebelumnya @quweenjojo mengaku mendapatkan pelecehan seksual saat hadir di acara dimana Gofar menjadi bintang tamu pada Agustus 2018 di Malang. Saat mencoba mendekati sang penyiar untuk kebutuhan Instastory, dia justru mendapatkan perlakuan yang tak mengenakan. Dia mengaku disentuh area sensitifnya oleh Gofar. Dia bahkan sempat trauma atas peristiwa tersebut.
(aln)