Anneth sempat menanyakan siapa penyanyi yang sangat diidolakan Betrand. Ia menjawab bahwa dirinya sangat menyukai Judika.
Selain Betrand, Anneth juga mengundang Sarwendah dalam videonya kali ini. Anneth mengobrol dengan kedua bintang tamu tersebut sebelum menyanyikan lagu “Kita Semua Sama” dengan Betrand.
Yuk intip obrolan dan penampilan dari Betrand, Anneth, dan Sarwendah di YouTube channel Anneth Delliecia!
(LID)