LOS ANGELES - Gal Gadot mengumumkan kehamilan ketiganya, pada 1 Maret 2021. Lewat Instagram, dia mengunggah sebuah foto yang memperlihatkan dia mengenakan daster sutra berwarna putih.
Suaminya, Yaron Versano tampak memegang perut sang aktris yang mulai membuncit. “Here we go again,” ujar aktris Wonder Woman itu melengkapi unggahannya.
Unggahan yang telah disukai lebih dari 2,3 juta akun Instagram tersebut dipenuhi ucapan selamat. Tak hanya dari fans, sederet artis Hollywood pun tampak berbahagia untuk pasangan ini.
“Ah, selamat!” kata Hilary Swank, yang ditimpali Kate Hudson dengan, “Yeah, tak sabar.” Sementara akun @caitlan_957 mengungkapkan, “OMG, apa kau hamil lagi? Aku sangat mencintaimu, Gal.”
Kabar baik itu disampaikan Gal Gadot setelah mengisi acara Golden Globe Awards, pada 28 Februari 2021. Dalam ajang itu, dia tampil dengan gaun putri longgar yang menutupi area perutnya.