JAKARTA - Gisella Anastasia kembali absen dari agenda wajib lapor di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, pada Senin (25/1/2021). Penyanyi yang akrab disapa Gisel itu ternyata masih menjalani isolasi mandiri setelah berinteraksi dengan pasien COVID-19.
"Enggak (datang),” ujar Sandy Arifin, kuasa hukum aktris The Laundy Show tersebut saat dikonfirmasi awak media.
Rencananya, menurut Sandy, kliennya itu baru akan hadir wajib lapor pada Kamis (28/1/2021) mendatang. “Insya Allah,” katanya.
Baca juga: Kata Michael Yukinobu soal Tawaran Menikah Usai Tersandung Kasus Video Syur
Baca Juga: Ikut Acara Offline BuddyKu Fest, Cara Jadi Content Creator Handal Zaman Now!
Follow Berita Okezone di Google News