JAKARTA - Kasus dugaan pelanggaran protokol kesehatan yang menjerat Raffi Ahmad masih menjadi sorotan publik. Hal itu rupanya membuat sang istri, Nagita Slavina geram.
Kekesalan itu ditunjukkan ibu satu anak itu saat sang suami dimintai keterangan oleh awak media seputar kasusnya usai mengisi acara di kawasan Tendean, Jakarta Selatan. “Goreng terus,” ujar aktris yang akrab disapa Gigi itu, pada 20 Januari 2021.
Meski begitu, Raffi Ahmad justru memperlihatkan sikap berbeda. Dia tampak legawa dengan kasus yang dimulai saat dia menghadiri pesta ulang tahun Ricardo Gelael di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, pada 13 Januari 2021 tersebut.
Dalam foto yang beredar, personel Bukan Bintang Biasa itu terlihat tidak menerapkan protokol kesehatan di acara tersebut. Padahal, suami Nagita Slavina baru menerima suntik vaksin COVID-19 dari pemerintah di hari yang sama.
"Ah, (untuk kasus itu) saya mah doa saja,” tutur Raffi Ahmad menambahkan.*
Baca juga:
Tersandung Kasus Pelanggaran Prokes, Raffi Ahmad: Doa Saja
Diterpa Isu Cerai, Stefan William Unfollow Akun IG Celine Evangelista
(SIS)