JAKARTA - Nikita Mirzani sempat digosipkan memiliki hutang di warung dekat rumahnya. Menanggapi hal tersebut, Nikita Mirzani memilih tak mau ambil pusing.
“Masih saja kemakan sama gosip murahan, aneh,” ujar Nikita Mirzani di kawasan Tendean, Jakarta, Selasa (15/12/2020).
Sang presenter dalam lanjutannya mengatakan, sangat tidak masuk akal bila dia sampai harus berhutang ke warung. Apalagi hanya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Baca Juga: Nikita Mirzani Ogah Tanggapi Penahanan Habib Rizieq
“Di rumah itu, makanan gue bersih semua. Nah yang dibon itu kerupuk, apa segala macam. Nanti gondokan kalau keseringan makan kerupuk,” tutur ibu tiga anak.
Nikita Mirzani juga memastikan tidak mengenal pemilik warung tempat dirinya dikabarkan berhutang kebutuhan pangan.
“Datang ke situ saja enggak pernah,” tutupnya.
(edh)