JAKARTA - Adhietya atau Aditya Mukti angkat bicara usai dituding terlibat dalam video syur mirip Gisella Anastasia yang beredar pada 7 November silam. Seperti diketahui, tak sedikit warganet yang menuduh ia adalah pria dalam video tersebut.
Ia membantah bahwa pria dalam video tersebut merupakan dirinya. Keyboardist band Mirror itu juga membeberkan beberapa bukti perbedaan antara dirinya dengan pria dalam video.
"Bukti terduga, ada tahi lalat di sebelah kanan, sementara saya di sebelah kiri. Sebelah kanan tidak ada," tutur Aditya mengawali video seperti dikutip Okezone di Instagram pribadinya, Kamis (12/11/2020).
"Postur tubuh saya kecil berat badan 55 kilogram dan tinggi 164 cm. Kalau di video kan terlihat atletis dan mukanya terlihat kotak. Sementara saya terlihat tirus," katanya lagi.
Baca Juga:
- Pakar Ekspresi Soroti Gestur Gisel saat Klarifikasi Video Syur Mirip Dirinya
- Chat Terakhir Dylan Sada Sebelum Meninggal, Ungkap soal Kehilangan Pekerjaan