Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Lagi, Jessie J Putus dari Channing Tatum

Pradita Ananda , Jurnalis-Kamis, 22 Oktober 2020 |12:13 WIB
Lagi, Jessie J Putus dari Channing Tatum
Channing Tatum dan Jessie J (Foto: Instagram Channing Tatum)
A
A
A

LOS ANGELES - Kabar kurang menyenangkan datang dari hubungan asmara penyanyi Jessie J bersama aktor Channing Tatum.

Lewat keterangan dari video yang diunggah Jessie baru-baru ini, pelantun hits Price Tag tersebut diketahui mengonfirmasi status dirinya yang kini telah melajang.

“Single life di masa pandemi,” tulis Jessie J sebagai keterangan video yang menampilkan dirinya sedang menari dan menenggak segelas minuman anggur merah.

Baca Juga:

Sedih Atas Kematian Kobe Bryant, Channing Tatum: Beristirahatlah di Surga

Terlihat Jalan Bareng, Channing Tatum dan Jessie J Balikan

Jessie J


Putusnya Jessie dengan aktor Step Up tersebut memang bukan kali pertama. Saking cukup sering putus-nyambung, para penggemar pasangan ini disebutkan agak kesulitan mengikuti perkembangan jalinan asmara keduanya.

Jessi dan Channing pertama kali menjalin asmara pada 2018, setelah Channing bercerai dengan mantan istrinya, Jenna Dewan. Kemudian Desember 2019, keduanya diberitakan telah berpisah. Tapi tak butuh waktu lama, Januari 2020 kembali bersama lalu putus kembali pada April, saat masa lockdown dimulai meski saat itu Jessie dan Channing diketahui karantina bersama.

(aln)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement