JAKARTA - Nurdin Ruditia membantah keterangan Nita Thalia yang mengaku sudah tak akur dengan suami sejak baru menikah.
"Rumah tangga saya tuh baik-baik saja," ujar pria yang akrab disapa Rudi itu di Jakarta baru-baru ini.
Kata Nurdin Ruditia, ia masih sempat merencanakan liburan bersama Nita Thalia sebelum percekcokan terjadi. "Saya sudah pesan vila di Anyer," kata dia.
Sebelumnya, Nurdin Ruditia membeberkan penyebab cekcok dengan Nita Thalia. Menurut versi Rudi, masalah muncul setelah ia menegur Nita yang tampil terlalu seksi.
Baca Juga:
- Nita Thalia Ribut dengan Suami Gara-gara Ditegur Pakai Baju Seksi
- Sekarang Dekat, Chef Marinka Menyesal Pernah Tak Menomorsatukan Tuhan
Alih-alih menerima teguran suami, Nita Thalia justru marah dan pergi meninggalkan rumah pada Agustus 2020. Kata Nurdin Ruditia, sang istri tak pernah kembali lagi dan memblokir akses komunikasi.
Sikap Nita Thalia mendorong Nurdin Ruditia untuk mengajukan permohonan talak cerai pada 22 September 2020. Namun karena kesalahan teknis, permohonan Rudi tidak terdaftar di pengadilan.
Di luar sepengetahuan Nurdin Ruditia, Nita Thalia ternyata juga mengajukan gugatan cerai. Permohonan Nita terdaftar di pengadilan pada 25 September 2020.
(LID)