JAKARTA - Raffi Ahmad membawa pulang trofi Publik Figur Inspiratif Terpopuler di ajang Indonesian Television Awards (ITA) yang digelar di Studio RCTI+, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, pada 25 September 2020.
Kepada awak media, dia mengungkapkan sukacita atas kemenangannya tersebut. “Alhamdulillah, ini (kemenangan) ke-5 berturut-turut. Hampir setiap tahun sih menang terus ya,” ujarnya bernada bangga.

Kemenangan itu terasa semakin spesial bagi Raffi Ahmad karena diumumkan langsung oleh sahabatnya, Choi Siwon ‘Super Junior’. Raffi dan Siwon diketahui saling mengenal dan memiliki hubungan yang cukup baik.
Saat Raffi Ahmad mendatangi Korea Selatan bersama keluarganya pada akhir November 2019, dia bertemu dengan Choi Siwon di SM Town Coex Artium. Kunjungan balasan dilakukan aktor She Was Pretty itu saat bertandang ke Indonesia medio Maret 2020.
“Iya, kan kami kebetulan berteman. Jadi, aku senang banget dia yang membacakan pemenangnya,” ujar ayah satu anak tersebut.
Baca juga: Dikonfirmasi Hadir, SuperM Sapa Penonton Indonesian Television Awards 2020