JAKARTAÂ - Musisi Maia Estianty datang ke Istana Negara. Momen tersebut dibagikan oleh Maia di Instagram pribadinya pada Selasa, 11 Agustus 2020.
Dalam postingan tersebut Maia mengunggah foto mengenakan baju batik dengan corak bunga. Ia membagikan dua foto ketika berada di luar dan di dalam Istana Negara.
"Seorang rakyat hari ini lagi masuk istana," tulis Maia melengkapi keterangan foto.
Baca Juga:
Begini Kondisi Feby Febiola Setelah Divonis Kanker Ovarium
Ahmad Dhani Ungkap Alasan Maia Estianty Tersiksa Jadi Istrinya
Mantan istri Ahmad Dhani tersebut juga menyampaikan pesan pihak Istana. Ia menambahkan bahwa pihak Istana melalui juru bicara Presiden mengungkapkan rasa terima kasih kepada mereka yang telah menyumbangkan dana untuk Alat Pelindung Diri (APD) bagi tenaga medis di Indonesia.
Terakhir Maia mengingatkan masyarakat Indonesia untuk tetap mengikuti protokol kesehatan tengah pandemi virus corona (COVID-19).
"Tetap protokol kesehatan, jaga jarak, pake masker, pake hand sanitizer, cuci tangan, dan menghindari kerumunan orang banyak," kata Maia menambahkan.