Share

Cara Unik Kim Kardashian Dukung Kanye West Jadi Presiden AS

Adiyoga Priambodo, Okezone · Sabtu 11 Juli 2020 15:30 WIB
https: img.okezone.com content 2020 07 11 33 2244837 cara-unik-kim-kardashian-dukung-kanye-west-jadi-presiden-as-b2ClYDlAdr.jpg Kanye West dan Kim Kardashian (Foto: The List)

LOS ANGELES - Kim Kardashian membuktikan dirinya sebagai istri yang setia. Ia memberikan dukungan atau support kepada suaminya Kanye West yang akan berjuang mencalonkan diri sebagai calon Presiden AS.

Kanye West dikabarkan siap melawan Donald Trump dan Joe Biden, sang istri Kim Kardashian mendukung penuh.

Dalam sebuah unggahan, Kim Kardashian terlihat me-retweet cuitan Kanye West. Ia memberikan lambang bendera Amerika Serikat sebagai bukti dukungan.

Meski mendukung penuh suaminya berlaga di kancah politik, namun Kim Kardashian memperingatkan Kanye West agar tidak terjun ke dunia politik. Hal ini lantaran masyarakat Amerika yang kerap menyerang masa lalu ibu negara.

 

Baca Juga: Fakta Kanye West, dari Putus Sekolah hingga Total Kekayaan Fantastis

"Lihatlah semua hal buruk yang mereka lakukan pada Melania Trump, memasang foto telanjang dia. Saya akan mengatakan kepada Kanye West, 'sayang kamu tahu jenis foto apa yang mereka akan pasang jika itu adalah saya," ucap Kim Kardashian, dilansir dari berbagai sumber.

Sementara itu Kanye West sudah memantapkan diri untuk maju ke kursi kepresidenan.

"Kita sekarang harus mewujudkan janji Amerika dengan mempercayai Tuhan, menyatukan visi kita dan membangun masa depan kita. Saya mencalonkan diri sebagai Presiden Amerika Serikat," kicau Kanye West disertai tagar #2020VISION.

Bukan sekonyong-konyong, keputusan Kanye West untuk maju melangkah ini merupakan janji yang dibuatnya lima tahun lalu saat acara VMA MTV 2015.

Follow Berita Okezone di Google News

(edh)

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini