Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Mantan Istri Klaim Tabiat Kasar Aliff Alli Terlihat sejak Pacaran

Adiyoga Priambodo , Jurnalis-Rabu, 20 Mei 2020 |18:31 WIB
Mantan Istri Klaim Tabiat Kasar Aliff Alli Terlihat sejak Pacaran
Aliff Alli. (Foto: Instagram/@aliff_alli)
A
A
A

JAKARTA - Mantan istri Aliff Alli, Aska Ongi membeberkan beberapa hal yang memicu sang pesinetron melakukan kekerasan terhadapnya. Salah satunya saat Aliff ditegur karena terlalu banyak mengonsumsi minuman keras. 

Aska Ongi.

"Saat aku hamil 7 bulan, aku tegur dia karena hal yang agak sepele sih sebenarnya. Dia habis minum tiga gelas gitu, alkohol,” ungkap Aska saat ditemui di kantor KPAI, Jakarta, Rabu (20/5/2020). 

Namun terkadang, Aska menyebut bahwa percekcokan biasa juga bisa membuat Aliff meradang. "Sebenarnya sih seperti rumah tangga pada umumnya ya. Berawal dari cekcok, ujung-ujungnya dia naik darah," kata sang selebgram.

Baca juga: Mantan Istri Klaim Aliff Alli Pernah Digampar hingga Mimisan

Tabiat kasar dan kebiasaan main tangan yang dilakukan Aliff Alli sejatinya sudah diketahui Aska Ongi sejak mereka masih pacaran. Dia mengaku beberapa kali mendapat perlakuan kasar dari pria asal Malaysia itu. 

Aliff Alli

Namun karena Aliff sempat berjanji untuk berubah, Aska akhirnya memberi kesempatan dengan menerima pinangannya secara siri, pada Desember 2018.*

Baca juga: Lee Min Jung Buka Suara soal Dugaan Berpesta di Itaewon  

(SIS)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement