JAKARTA - Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Vivick Tjangkung menjelaskan alasan lain dari Roy Kiyoshi mengonsumsi obat tidur. Menurut Kompol Vivick Tjangkung, Roy kerap cemas dan membutuhkan obat tidur untuk bisa tenang.
“Dia punya kecemasan cukup tinggi. Mood-nya naik turun sehingga dia butuh rileks,” jelas Vivick, Kamis (14/5/2020).
Baca Juga:
Dipindahkan ke RSKO, Roy Kiyoshi Ucap Terima Kasih pada Polisi
Polisi Kirim Roy Kiyoshi ke RSKO

Sebelumnya, Roy Kiyoshi mengaku mengonsumsi psikotropika untuk mengatasi gangguan tidur. Hal itu pun dibenarkan oleh Vivick, dimana selama ditempatkan di sel Polres Metro Jakarta Selatan, Roy juga mengalami susah tidur.
“Roy memang susah sekali tidur. Bahkan tidak tidur,” tuturnya.