Ashanty telah menyatakan dirinya mengidap penyakit autoimun pada 8 Oktober 2019 lalu melalui akun Instagramnya. Menderita penyakit langka yang belum diketahui penyebabnya itu membuatnya khawatir menghadapi kematian.
Baca Juga: Disebut Mualaf, Begini Komentar Young Lex
Pelantun Kesakitanku itu merasa belum siap menghadapi kematian karena masih ingin menyaksikan perkembangan keempat anaknya, terutama Arsy dan Arsya yang usianya masih sangat kecil.
"Aku takutnya kalau aku sampai tiba-tiba enggak ada lagi. Aku pribadi enggak takut mati. Tapi aku takut kalau anak-anak masih kecil kan. Itu aja," ungkap Ashanty sambil berderai air mata, dikutip dari tayangan SILET RCTI, 16 Oktober 2019.
(edh)