JAKARTA - Putri kandung Ratu Dangdut Elvy Sukaesih, Wirdha Sylvana, diketahui tak diundang untuk menghadiri hari bahagia pernikahan adiknya Dhawiya Zaida dan Muhammad, pada Jumat 29 Maret 2019. Akan tetapi, Wirdha dan sang suami Zacky Alatas, mengaku telah memprediksi hal tersebut, jauh sebelum akhirnya muncul undangan pernikahan Dhawiya dan Muhammad di sebuah akun gosip.
Mengenai firasat bahwa dirinya tak akan diundang untuk menghadiri hari bahagia sang adik, Wirdha dan suami mengaku sudah mulai belajar untuk menata hatinya agar bisa ikhlas. Apalagi dirinya melihat bahwa kini ia sudah mulai kesulitan berkomunikasi dengan adiknya tersebut sejak ia dipindahkan dari tahanan wanita ke Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO), Cibubur, Jakarta Timur.
Baca Juga:
Elvy Sukaesih Tak Undang Putri Sulung ke Pernikahan Dhawiya
Foto Ala Musim Panas Wulan Guritno Bikin Baim Wong Tutup Mata

"Biasa saja (perasaannya), karena saya sudah tahu bahwa saya tidak akan diundang. Saya sudah menata hati, waktu Dhawiya sudah di take over, saya sudah bisa membayangkan langkah-langkahnya nanti gimana. Makin sulit ketemu Dhawiya, enggak bisa komunikasi, dan lain-lainnya itu sudah ada dikepala saya, karena saya sudah ngerti banget karakternya," ungkap Wirdha Sylvana daat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Rabu (27/3/2019).
"Sudah tahu soalnya. Pokoknya seperti tadi saya bilang, begitu Dhawiya di take over dan punya pengacara baru, aku tahu Dhawiya akan begini begini. Di RSKO enggak hubungi aku benar, keluar dari sana enggak hubungi aku benar, aku chat enggak dibalas benar, nikah enggak diundang benar, jadi aku sudah tahu," tambahnya.
Lebih jelasnya Wirdha menyatakan bahwa dirinyapun tak akan tega datang ke hari bahagia Dhawiya lantaran enggan merusak suasana pernikahan adiknya dan Muhammad. Ia dan sang suamipun hanya bisa merestui sekaligus mendoakan agar Dhawiya dan Muhammad bisa menjadi keluarga yang sakinah, mawadah, warahmah.
"Sebenarnya simple, bukan mengharapkan untuk diundang, kalaupun ada undangan hari H atau besok atau kapan, mohon maaf saya juga enggak mungkin datang. Kenapa? Saya juga enggak mau merusak suasana. Doa yang terbaik saja. Yang penting doa, kita merestui. Hak mereka mau ngundang atau tidak, kita selama ini selalu enggak mau gimana-gimana, biarin saja," tuturnya.
"Kalau misalnya diundang kita juga enggak akan datang, karena kita enggak mau ngerusak yang sudah di tata sedemikian rupa. Enggak mau merusak suasana, enggak, jangan. Itu hari bahagia Dhawiya," pungkasnya.
(aln)