
Kehadiran Al Ghazali dalam perayaan ulang tahun Shafeea kemarin, seolah menjadi sosok pengganti sang ayah yang untuk pertama kali absen di hari bahagia Shafeea. Bahkan dalam video yang ditayangkan, kekasih Alyssa Daguise itu memberikan kado berupa sepatu untuk sang adik.
“Hahaha, sepatunya langsung dipakai. Shafeea suka enggak?,” tanya Al. jawaban mengangguk tanda suka ditunjukkan Shafeea sambil tersenyum dan mengucapkan terima kasihnya.
Dalam perayaan tersebut, Mulan Jameela juga mengucapkan doa singkat yang kemudian diunggahnya dalam akun instagram. “BarakAllah fii umrik Shafeea Ahmad,” kata Mulan.
(sus)