Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Instagram Celeb

Istri Ricky Harun Melahirkan Anak ke-3, Bareng dengan Natasha Rizky

Hana Futari , Jurnalis-Jum'at, 14 Desember 2018 |03:03 WIB
Istri Ricky Harun Melahirkan Anak ke-3, Bareng dengan Natasha Rizky
Ricky Harun (Foto: Instagram)
A
A
A

JAKARTA - Perasaan bahagia kini tengah menyelimuti hati keluarga kecil Ricky Harun. Pasalnya, sang istri, Herfiza Novianti baru saja melahirkan anak ke-3 mereka, Rabu (12/12/2018).

Kabar bahagia ini kali pertama dibagikan Ricky di akun Instagram pribadinya. Dalam unggahannya itu, Ricky nampak mendekap sang istri yang terbaring di tempat tidur rumah sakit. Sementara itu seorang bayi mungil berada di atas tubuh Herfiza.

Tak banyak kata-kata yang dituliskan Ricky di unggahannya itu. Ia hanya menuliskan waktu kelahiran si kecil dan disertai kalimat penuh syukur.

 

"07.37 12.12.'18. Alhamdulillah," tulis pria yang akrab disapa Kirun itu seperti dalam unggahan yang dikutip Okezone dari Instagramnya.

Baca Juga: Ricky Harun Ungkap Nama dan Arti Anak Ketiganya

Sementara itu, dalam sebuah video singkat di Insta Storiesnya, Kirun mengatakan bahwa anak ketiganya berjenis kelamin laki-laki.

"Yey baby boy. Sehat kamu ya, masya Allah ganteng kayak bapaknya," ujar putra sulung Donna Harun itu.

“Alhamdulillah telah lahir anak ke 3 kami berjenis kelamin laki laki yg bernama ‘Dhia Malik Akyza Pratama’,” tulis Ricky.

Tak hanya Ricky, kini Herfiza pun sudah mengabarkan mengenai persalinannya di Insta Stories. Bahkan, Herfiza mengatakan bahwa kali ini ia melahirkan bersamaan dengan Natsha Rizki, istri Desta yang juga melahirkan putra ketiga.

Dalam sebuah video pendek, Herfiza terlihat tengah duduk di samping Natasha yang masih terbaring lemah. Ia pun mengatakan bahwa dalam waktu bersamaan keduanya berada di ruang UGD rumah sakit yang sama.

"Masuk rumah sakitnya bareng, lahirannya bareng, tanggalnya bareng. Semoga sehat-sehat ya," ujar Herfiza sembari tertawa.

Seperti diketahui, sebelumnya Ricky Harun dan Herfiza telah memiliki 2 orang buah hati. Anak pertamanya berjenis kelamin peremuan bernama Mikaila Akyza Pratama. Lalu, buah hati kedua mereka berjenis kelamin laki-laki bernama Athaya Akyza Pratama.

Tanggal 12 Desember dinilai sebagai tanggal cantik. Tak heran apabila tanggal tersebut dijadikam momen spesial seperti kelahiran buah hati.

(edh)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement