Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Punya Anak Perempuan, Chicco Jerikho Jadi Lebih Protektif

Ady Prawira Riandi , Jurnalis-Selasa, 04 Desember 2018 |20:49 WIB
Punya Anak Perempuan, Chicco Jerikho Jadi Lebih Protektif
Chicco Jerikho dan Putri Marino (Foto: Sarah/Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Pasangan selebriti Chicco Jerikho dan Putri Marino sedang menikmati fase baru kehidupan sebagai orangtua. Chicco dan Putri dikaruniai anak pertama mereka pada tanggal 24 September lalu.

Kehadiran Surinala rupanya cukup mengubah keseharian Chicco dan Putri. Chicco bahkan merasa dirinya menjadi lebih protektif lantaran memiliki seorang anak perempuan.

Baca Juga: Begini Kronologi Dhea Imut Alami Kecelakaan di Depok

Baca Juga: Pacari Komedian Asal Brasil, Intip Pose Mesra Aura Kasih dan Kekasih

Chicco dan Marino

"Jadi lebih apa ya, berubah sih. Pandangan hidup jadi berubah, punya anak perempuan jadi lebih protektif," kata Chicco saat ditemui di Jakarta Pusat, Selasa (4/12/2018).

Tak hanya itu saja, Chicco pun sangat menikmati perannya sebagai seorang ayah. Pemain film Foxtrot Six ini menjadi lebih sensitif secara perasaan.

Meskipun demikian, Chicco senang dengan kehadiran Surinala. Kehadiran buah hatinya itu memang dinantikan olehnya sejak lama.

"Happy banget soalnya benar-benar dari awal, pertama kali dia keluar tuh saya nyaksiin sendiri," kenangnya.

Chicco Jerikho dan Putri Marino menikah pada bulan Maret lalu. Keluarga kecil mereka menjadi lebih ramai dengan kehadiran Surinala.

(aln)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement